GEBYAR PAUD DALAM RANGKA HARI JADI KALURAHAN SRIHARJO KE-76

Heri Purwantara 03 Oktober 2024 05:08:03 WIB

Sriharjo - Minggu (22/9/2024) Kalurahan Sriharjo kembali merayakan hari jadinya yang ke-76 dengan menyelenggarakan Gebyar PAUD di lapangan Kalurahan. Acara ini dihadiri oleh anak-anak PAUD beserta orang tua dan masyarakat setempat. Ibu Titik Istiyawatun Khasanah, selaku Ibu PAUD dan Lurah Kalurahan Sriharjo, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menampung dan memaksimalkan minat serta bakat anak-anak PAUD di wilayah ini.
Kegiatan dalam Gebyar PAUD kali ini terdiri dari dua bagian utama. Pertama, senam gembira ria yang diikuti oleh anak-anak dengan penuh semangat. Aktivitas ini tidak hanya menyenangkan, tetapi juga bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran anak.
Setelah senam dilaksanakan, Gebyar PAUD dilanjutkan dengan lomba mewarnai yang menantang kreativitas para peserta. Kegiatan tersebut juga menjadi ajang bagi orang tua untuk berinteraksi dan mendukung tumbuh kembang anak.
Titik Istiyawatun Khasanah selaku ibu Paud Kalurahan Sriharjo dan selaku Lurah Kalurahan Sriharjo berharap, melalui Gebyar PAUD ini, semua anak-anak PAUD di Kalurahan Sriharjo dapat merasakan manfaat dan berkah dari kegiatan yang diselenggarakan. Semoga acara ini dapat menjadi tradisi yang terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi pendidikan anak-anak di Kalurahan Sriharjo.

Komentar atas GEBYAR PAUD DALAM RANGKA HARI JADI KALURAHAN SRIHARJO KE-76

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

SOMORATRI SRIHARJO

Profil Kalurahan Sriharjo

Pengumuman

SUGENG RAWUH WONTEN ING KALURAHAN SRIHARJO

Kalender

Komentar Terkini

Media Sosial

TwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License